Kamis, 11 Juli 2013

Ramadhan at Singapore


Bergabunglah dengan komunitas muslim Singapura di kawasan Geylang Serai yang dihiasi dengan dekorasi warna-warni dan lampu untuk menandai akhir bulan puasa. Manjakan diri Anda dengan hidangan tradisional dan berbagai makanan penutup, saat berbelanja di bazar untuk pakaian meriah dan barang lainnya.




Mungkin anda sering bepergian ke Singapore tapi mungkin sedikit dari anda mungkin yang pernah berkunjung ke Geylang Serai. Apa itu Geylang Serai? Berikut sedikit ulasan kami tentang  kawasan Geylang Serai.  Geylang Serai adalah   sebuah daerah/kawasan yang didominasi oleh ras Melayu di Singapura, dan telah ada sejak pertengahan abad kesembilan belas ketika etnis Melayu dan Indonesia tiba untuk bekerja di pabrik-pabrik pengolahan dan pertanian.


Di Malay Village, Anda dapat kerajinan etnik, kostum tradisional Melayu dan berbagai souvenir lainnya, selain itu anda bisa menikmati pertunjukan  khas Jawa dan Melayu selama bulan suci Ramadhan.


Ciri khas lain yang dimiliki Pasar Geylang Serai, yang baru-baru ini direnovasi menjadi pasar yang baru, menjadi sebuah kompleks dua lantai yang berkilau. Pasar Geylang Serai menjual produk-produk segar dan langsung dari peternakan di Singapura, dan juga di Pasar Geylang Serai terdapat pilihan jajanan warung yang menjual hidangan Melayu dan India Muslim terbaik yang bisa anda nikmati.

Anda dapat menikmati kue-kue khas melayu yang nikmat ditemani suguhan teh tarik yang segar, atau mungkin anda menginginkan makanan khas Indonesia jangan takut ternyata di Pasar Geylang Serai juga terdapat penjaja masakan khas padang yang lezat. Ada juga beberapa pusat perbelanjaan mid-range di Pasar Geylang Serai di mana Anda dapat membeli pakaian atau sesuatu untuk oleh-oleh, Katong Shopping Complex Tanjong dan City Plaza dapat ditempuh hanya dengan berjalan kaki singkat dari stasiun MRT Paya Lebar, dan yang terakhir adalah sebuah kawasan untuk para warga Indonesia yang bekerja di Singapura, yang berduyun-duyun datang ke tempat ini pada akhir pekan semakin menambah suasana yang ceria. Tak perlu diragukan lagi, bahwa outlet makanan dan restoran Indonesia di sini adalah sesuatu yang berharga untuk dicoba.